Tentang Kami
بِسْــــــــــــــــــمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ
Bermodal utama janji Allah subhanahu wata’ala: “Sesungguhnya Allah pasti menolong orang yang menolong (agama)Nya”– (al Hajj: 40), per bulan Januari 1991 dimulailah langkah meretas dakwah di Yogyakarta. Berbekal 50 eksemplar majalah Suara Hidayatullah dan sepeda onthel, Ustadz Ahmad Martikan (semoga Allah menjaganya) bersilaturrahim kesana kemari mencoba menawarkan program-program keummatan: sosial, dakwah dan pendidikan Islam.
Sebagai markas awal yang dianggap sebagai kantor kesekretariatan (walau tidak layak disebut demikian), sebuah rumah kontrakan mini di dusun Karanggayam, di utara kampus UGM menjadi pilihan. Seiring perjalanan waktu dengan silih bergantinya siang dan malam, sebagaimana silih bergantinya rumah kontrakan (sekaligus untuk menampung anak-anak dan pemuda binaan) yang ditempati (sejak Karanggayam-Sagan-Glagah-Sono-Karangjati/sekarang kantor usaha), alhamdulillah, Allah subhanahu wata’ala berkenan memberikan pertolongan-Nya yang terwujud melalui dukungan dan partisipasi aktif dari berbagai tokoh dan simpul-simpul masyarakat di Yogyakarta dan sekitarnya.
Hingga, Yayasan As-Sakinah Pesantren Hidayatullah Yogyakarta menjadikan Balong, sebuah dusun kecil asri dengan panorama lereng Merapi sebagai pusat kegiatannya. Di atas tanah seluas kurang lebih 1 hektar ini (dan insyaallah akan terus dikembangkan) berdiri Masjid, gedung pendidikan TPA-KB Permata Ummi, TKIT Yaa Bunayya, SDIT Hidayatullah, MTs-MA Integral Hidayatullah, Koperasi, Kantin, Gedung Serba Guna, Asrama anak binaan, Rumah pengasuh dan Dapur umum. Untuk mendukung kinerjanya, sebuah Gedung di Jl. Palagan Tentara Pelajar KM 14,5 Balong, Donoharjo, Ngaglik, Sleman Telepon (0274) 896445 difungsikan sebagai kantor kesekretariatan.
Memang banyak yang telah berubah sejak upaya sosial, dakwah dan pendidikan Islam ini dijalankan. Hanya saja ada satu hal yang akan tetap terus dipertahankan. Apa itu? Cita-cita dan komitmen! Ya, keinginan untuk terus memelihara upaya mulia ini agar ia sampai ke puncak kebaikan dan kesempurnaannya.


Tidak ada komentar